Sanctuary Moon terbentuk 15 desember 2016 di kota Makassar beranggotankan 5 orang personil. Suwandi (vocal, gitar) Risky Syawal (bass) Ivon Pangarungan (gitar) Gali Syawal (Drum) dan disusul La Rispi (gitar) pada 6 mei 2018.
Pada 23 April 2017 tepatnya pada saat perayaan Record Store Day Makassar. Sanctuary Moon telah mengeluarkan EP pertama yang bertajuk “Terjaga” dengan berisi 3 track didalamnya. Diantaranya ada Terjaga, Cemas, dan Petrikor. Setelah EP Terjaga Rilis, Sanctuary Moon juga mengeluarkan beberapa Single. Dejavu yang rilis 10 November 2019, Kilau Lampu Jalanan 15 Agustus 2020, dan Dia 29 Januari 2022.
Single Dia ini bercerita tentang kehidupan seseorang yang telah mengalami masa-masa sulit. Menghadapi segala macam cobaan agar bisa keluar dari berbagai masalah yang terus datang menghampiri. Dia yang selalu sendiri, Dia yang selalu jalani hari. Dalam perjalan hidup ini, Sanctuary Moon Menyusun materi ini agar kita semua yang hidup, tak selalu sendiri, dan tidak terlalu banyak murung dirumah. Teman, keluarga akan membantu kita dalam segala macam terpaan yang ada.