‘Malam Tanpa Mimpi’ Single Baru Yang Kuat Dari Monita Tahalea

ROBAGU KREASI akan merilis original soundtrack dari film berjudul Teman Tidur. Bercerita mengenai Kelly, seorang siswi SMA Tunas Bangsa, yang ditemukan meninggal bunuh diri setelah foto-foto vulgarnya tersebar. Dari situlah terror terhadap geng Vernon mulai terjadi, dimana satu per satu anggota dalam geng tersebut mulai meninggal dengan dugaan bunuh diri.

Teman Tidur merupakan film Indonesia bergenre drama-horror yang dibintangi oleh Rafael Smash, Baskara Mahendra, Meriam Bellina, Gunawan, Karina Ocktarany dan beberapa bintang lainnya.

Original Soundtrack yang diberi judul “Malam Tanpa Mimpi”, hasil ciptaan Sri Hanuraga (Aga). Lagu Ost. Teman Tidur ini akan didistribusikan oleh Aquarius Musikindo merupakan salah satu karya yang diproduksi oleh label Robagu Kreasi. Terinspirasi dari naskah film yang ada, Aga menuturkan “inspirasi saya datang setelah membaca naskah filmnya. Saya melihat bahwa setiap karakter di film ini mengalami alienasi, hal itu yang saya coba tangkap dan gambarkan di dalam lagu.”

Lirik Malam Tanpa Mimpi sangat menggambarkan inti cerita yang ada dalam Teman Tidur. Monita Tahalea sebagai penulis lirik dan penyanyi mampu menyampaikan dalam sebuah alunan lagu yang indah. Iringan permainan gitar yang apik oleh Gerald Situmorang dan Sri Hanuraga juga menambahkan warna musik dalam lagu ini semakin indah dan mendukung cerita pada film Teman Tidur.

Komposisi antara musik dan lirik yang sederhana menciptakan kesan yang catchy dari lagu tersebut. “Berdiri, menghadapi semua. Hari Kelabu. Berharap esok berseri lagi”, merupakan salah satu penggalan lirik yan terdapat di dalamnya.

Lagu Ost. Teman Tidur, “Malam Tanpa Mimpi” nantinya dapat dinikmati olehseluruh pecinta musik tanah air pada berbagai layanan streaming music seperti Apple Music, iTunes, Spotify, Joox, Deezer, Langit Musik, SmartMusic, YouTube, dan lain lain.

Composed &Produced by Sri Hanuraga Words & Vocal by Monita Tahalea
Guitars by Gerald Situmorang
Drums & programming by Marco Steffiano Mix and Mastered by Paul Rutschka

Label: Robagu Kreasi
Distributed by: Aquarius Musikindo

page2image1670208

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back To Top